Sosilisasi Tahapan Pilkada, KPU Sasar Kelompok Masyarakat Marginal

    Sosilisasi Tahapan Pilkada,  KPU Sasar Kelompok Masyarakat Marginal
    Ketua KPU Desli Sumampouw dalam Kegiatan Sosialisi Pemilihan Gubeenur dan Wakil Gubernur Sulut serta Walikota dan Wakil Walikota Bitung Tahun 2024 bagi Kelompok Masyarakat Marginal di Keluhan Pinangunian

    BITUNG - Komisi Pemilihan Umum ( KPU) kota Bitung Sosialisasi Pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur Sulawesi Utara serta Walikota dan Wakil Walikota Bitung tahun 2024 bagi kelompok Masyarakat Marginal di Kelurahan Pinangunian Kec. Aertambaga Bitung, (12/09/2024).

    Tujuan dilaksanakan kegiatan dimaksud adalah untuk mengedukasikan cara pencoblosan kepada kelompok masyarakat Marginal agar dapat mengetahui tahapan-tahapan yang dilaksanakan KPU.

    Selain Ketua KPU Deslie Sumampouw, Kepala Divisi Sosdikli Parmas SDM KPU Wiwinda Hamisi, KPU juga melibatkan PPS Kelurahan Pinangunian dan juga Ketua PPK dari 8 Kecamatan sekota Bitung serta warga setempat..

    Ketua KPU Bitung Deslie Sumampoue, SE melalui Komisioner Kadiv Sosdikli Parmas SDM KPU Bitung Wiwinda Hamisi mengatakan, kegiatan yang dilakukan di saat ini menyasar masyarakat yang jauh dari pusat kota.

    " Seperti di Kelurahan Pinangunian ini termasuk katagori kelompok masyarakat marginal, " Jelas Wiwinda.

    Bahwa Kita ketahui bersama Lanjut Wiwinda, di setiap kegiatan sosialisasi KPU semua berbasis aplikasi melalui Handpone, karena itu dengan adanya hal itu KPU akan memberikan perhatian terhadap titik-titik blank spot.

    " Jadi KPU akan fasilitasi menyiapkan modem langsung di TPS, sesuai  permintaan warga disini. Hal itupun sudah di Iyakan Ketua KPU, "beber Wiwinda

    Disampaikan juga, bahwa kegiatan sosialisasi dilakukan adalah untuk memastikan kelompok-kelompok, seperti masyarakat di kelurahan Pinangunian ini dapat berpartisipasi aktif pada pelaksanaan Pilkada 2024.

    " Semoga dengan adanya sosialisasi ini masyarakat Pinagunian dapat mengetahui langsung tahapan - tahapan Pilkada yang dilaksnakan oleh KPU Bitung, harapannya masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya pada Pilkada 27 November 2024 mendatang, "pungkasnya.

    Diakhir kegiatan, Ketua KPU memberikan apresiasi cendra mata berupa Cakra kepada warga masing-masing warga yang datang awal di kegiatan, Kepada warga yang mengajukan pertanyaan dan juga Disabilitas. (AH)



      

    bitung
    Abdul Halik Harun

    Abdul Halik Harun

    Artikel Sebelumnya

    Wiwinda Hamisi: KPU Bakal Fasilitasi Wilayah...

    Artikel Berikutnya

    Erwin Wurangian Resmikan Posko Pemenangan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Agus Flores, Sang Komando Media yang Mampu Menggerakkan 1000 Media dalam Hitungan Menit
    PAFI: Garda Terdepan Profesi Farmasi untuk Kesehatan Indonesia
    Mengenal Peran dan Keahlian Insinyur Teknik Mesin dalam Era Industri Modern
    Peran dan Tantangan Insinyur Teknik Sipil dalam Pembangunan Berkelanjutan

    Ikuti Kami